Feb 2, 2007

berat meninggalkan kenyamanan

sore ini, lebih tepatnya sore ini dengan hujan cukup deras diluar saya berpikir memang susah untuk keluar dari kondisi atau keadaan dimana kita merasa nyaman didalamnya. Entah kenapa hal itu mungkin karena keterikatan pribadi antara saya dengan sesuatu yang memberikan kenyamanan itu atau karena sekadar mencari "aman" saja untuk tidak mencoba sesuatu hal yang baru yang dapat menghancurkan kenyamanan.

rasa nyaman itu dapat saya rasakan di Himpunan Mahasiswa Teknik Planologi (HMP ) Pangriptaloka ITB , walaupun kondisi ruangan tidak memungkinkan untuk menonton TV dengan secangkir kopi panas dan koran yang tidak terkoyak, dan walaupun hujan turun dengan derasnya di luar, dan walaupun malam hari yang sepi dan hanya ditemani raungan mesin komputer dan suara-suara aneh (mungkin suara binatang malam) saya tetap merasa nyaman disana.

dan tak lama lagi rasa nyaman itu akan saya tinggalkan, ah ...... terlintas kembali dikepalaku ...
akan kemana saya menghabiskan malam, menghabiskan waktu berjam-jam di depan TV dan komputer, kalau tidak di HMP....sedih rasanya, rupanya perasaan seperti inilah yang (mungkin) dirasakan para alumni dan membuat mereka selalu ingin kembali ke kampus (lebih tepatnya ke HMP) untuk sekadar nongkrong saja.

mungkin sudah saatnya saya mencoba untuk mencari kenyamanan lain, atau dapat dikatakan mencari sesuatu yang baru. Bukankah dengan mencari hal yang baru , lama lama akan menciptakan kenyamanan itu sendiri ..... ah ....saya terlalu melankolis rupanya

No comments:

All of a Sudden I Miss Everyone (Explosions In The Sky)