diambil dari DRS,
Ya, sebuah lagu baru dari Seringai! Ini bukan single album terbaru Seringai, hanya sebuah lagu yang diikutkan ke dalam kompilasi Yamaha yang tidak dijual, hanya bisa didapatkan kalau membeli sebuah motor Yamaha. Tapi tentu saja, tidak menjadikan sebuah halangan bagi kalian serigala-serigala, kalian bisa men-download-nya disini! Lagu ini rencananya merupakan lagu non-album untuk album berikut Seringai [tentu saja, rencana bisa berubah x)], dimana Seringai sudah memiliki 7 lagu baru yang sudah diaransemen final, dan 7 lagu lagi yang masih direvisi. Great songs so far!
Dan, ini liriknya:
Mengibarkan Perang
Kerja keras, banting tulang: hanya bertahan hidup.
Curah keringat, simbah darah: apa semua cukup?
Anggap semua permainan, dan mengambil keuntungan.
Mereka takkan peduli dan kita terabaikan.
Mereka selalu sulitkan hidupmu.
Dan kita kan selalu, mencoba bertahan, mencoba melawan.
Siapa mendapat untung, siapa tertinggal di belakang?
Siapa yang tertawa, dan siapa yang membusuk dan meregang?
Semua peraturan ini, menguntungkan - mereka.
Mungkin saatnya kita, memberikan neraka.
Mereka selalu sulitkan hidupmu.
Dan kita kan selalu, mencoba bertahan, mencoba melawan.
Mereka selalu sulitkan hidupmu.
Dan kita kan selalu, mencoba bertahan, mencoba melawan.
Semoga kalian dapat dengan mudah menikmati ”Mengibarkan Perang”!
Keep rocking in the free world, and please spread/forward this news!
Hailz! \m/
* Arian 13 makin mirip siapa yaaaa ,,,,,, hehehe :P
No comments:
Post a Comment